spot_img
spot_img
spot_img
BerandaBerita UtamaKetua BEM UPG Kecam Statement Koordinator BEM Nusantara Banten
Sabtu, Mei 4, 2024

Ketua BEM UPG Kecam Statement Koordinator BEM Nusantara Banten

spot_imgspot_img

Kantorberitaburuh.com, BANTEN – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Primagraha menyampaikan bentuk tidak setuju dan sangat kecewa atas pernyataan yang dikeluarkan oleh Koordinator Daerah BEM Nusantara Banten, yang telah menyakiti hati para buruh yang sudah berjuang.

Dimana sebelumnya, para buruh melakukan aksi demonstrasi di Kantor Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B) untuk menyampaikan aspirasinya.

Presiden Mahasiswa UPG, Robi Firdaus menjelaskan perihal para buruh yang sampai menduduki Kantor Gubernur Banten, karena para buruh kecewa dengan Gubernur yang tidak merangkul buruh.

“Buruh kecewa dengan sikap Gubernur yang tidak merangkul Buruh”Sampai Robi Firdaus kepada Terkenal.co.id

Robi pun berharap gubernur tidak merespon dengan kemarahan karena akan semakin menciptakan hubungan yang tidak baik. “Sebaiknya Gubernur dapat memanggil para pimpinan buruh untuk melakukan pertemuan dan dialog untuk menyampaikan langsung aspirasinya kepada gubernur” harap Robi.

BACA JUGA  Potret: KSBSI dan Pergerakan Tanpa Batas

Robi menambahkan , jika hal tersebut tidak dilakukan, maka akan menimbulkan kondisi yang tidak baik.

“Aspirasi buruh tersebut adalah bagian dari hak yang tentunya harus ditampung dan diperhatikan oleh pemangku kebijakan di pemerintahan.”Jelasnya

Terakhir Robi menyampaikan Bahwa yang namanya aspirasi harus ditampung menjadi bahan masukan bagi kebijakan pemerintah di masa otonomi daerah.

Pemerintah harus mencari solusi terbaik dalam menyelesaikan harapan dan keinginan buruh bukan malah mengeluarkan pernyataan yang menyakiti hati para buruh.

“Saya berharap agar statement yang mengatasnamakan BEM Nus Banten untuk dapat ditarik dan dihapuskan, jangan sampai menambah luka bagi buruh” tegasnya. [Terkenal.co.id/Hilal Alfath]

- Advertisement -spot_imgspot_img
Must Read
Terbaru
- Advertisement -spot_imgspot_img
Baca Juga :