spot_img
spot_img
spot_img
BerandaBerita UtamaHobi Berkebun jadi Alternatif Tambah Pemasukan di Masa Pandemi
Jumat, Mei 3, 2024

Hobi Berkebun jadi Alternatif Tambah Pemasukan di Masa Pandemi

spot_imgspot_img

Kantorberitaburuh.com, JAKARTA – Pandemi covid-19 yang belum diketahui kapan berkesudahan berdampak langsung terhadap pandapatan masyarakat yang kian tergerus. Kehidupan warga pun makin rungsing karena keadaan seolah memaksa mereka harus berada di rumah saja.

Dengan pendapatan yang minim, banyak warga yang bingung harus bagaimana untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga.

Di tengah waktu luang yang banyak saat pandemi ini, Warga butuh “usaha baru” untuk memenuhi kebutuhan mereka. Dan salah satu alternatif yang bisa dipilih adalah ‘berkebun’.

Dari hobi, berkebun bisa menjadi alternatif penghasilan tambahan di masa pandemi.

“Berkebun menjadi hobi yang murah meriah dan sekaligus dapat menambah pemasukan kita,” menurut Rita salah satu ibu rumah tangga yang kisah inspiratifnya dirilis oleh realitasonline.id pada Kamis (29/7/2021) berjudul “Hobi Berkebun Alternatif Tambah Pemasukan di Masa Pandemi”.

BACA JUGA  Apa Saja Peluang Bisnis yang Menjanjikan di Tahun 2021?

Rita yang tinggal di Kecamatan Singkohor, Aceh Singkil ini mengatakan, berkebun menjadi efektif karena tidak membutuhkan biaya yang banyak, tempat yang luas bahkan waktu yang benar-benar longgar.

Rita menjelaskan ‘berkebun’ cukup dilakukan saat waktu luang saja dan tanaman dapat di letakkan di teras rumah saja.

Di awal pandemi, disaat maraknya para pecinta bunga Rita mengembangkan hobinya, ia berpikir untuk memulai hobi ini. Namun disaat semua orang sudah mulai bosan, ia justru memulainya.

“Semua orang mentertawakan saya, tapi, saya cuek saja. Karena memang saya ingin memulainya,” kata Rita.

“Berawal dari satu bunga pemberian salah satu teman saya , akhirnya saya ketagihan untuk menanam bunga yang lainnya. Bunga yang saya tanam, bukan bunga yang mahal atau mengharuskan saya merogoh kocek yang banyak,” tandasnya.

BACA JUGA  Dimasa Pandemi, Buruh Jangan Hanya Diberi Kail

Rita hanya menanam bunga-bunga yang ada disekitar rumah, lalu ia pindahkan ke dalam pot bunga. Banyak juga bunga yang berasal dari beberapa temannya.

“Menanam bunga ternyata tidak semudah yang saya bayangkan,” lanjut Rita. Jenis tanah pun akan sangat berpengaruh terhadap kelangsungan hidup bunga tersebut. Terlalu sering menyiram bunga pun akan membuat akar tanaman menjadi busuk, bunga pun bisa mati.

Beberapa jenis bunga ada yang suka air, ada yang tidak suka air. Ada juga jenis bunga yang suka panas matahari, ada yang tidak suka. “Jadi, kita harus ekstra cerdas dan jeli bagaimana merawatnya. Pemberian pupuk serta media yang tepat harus benar-benar diperhatikan.” terang dia.

BACA JUGA  Meski Dihajar Pandemi COVID-19, Pasar Ponsel Indonesia Tetap Tumbuh

Menurutnya, dengan berkebun bunga, cukup membantu kehidupannya, menambah penghasilan sehari-hari dan peminat bunga sampai sekarang ini terus meningkat.”

Intinya di setiap kesulitan pasti ada juga kemudahan, tetap berusaha degan mengembangkan inovasi- inovasi baru tampa melanggar prokes dan aturan pemerintah yang telah ditetapkan.

“Karena masih berhadapan dengan Covid-19, kita harus senantiasa berubah perilaku kita memutus mata rantai itu sambil mengembangkan inovasi kreativitas agar supaya bisa produktif, kreatif, tetapi tetap aman,” tandasnya. [*/REDKBB]

- Advertisement -spot_imgspot_img
Must Read
Terbaru
- Advertisement -spot_imgspot_img
Baca Juga :